Rabu, 03 Agustus 2016

Resep Martabak Pokeball Bikin Pemburu Pokemon Jadi Laper

Resep Dunia - Kini, martabak Pokeball sedang menjadi primadona. Martabak yang terdiri dari tiga warna itu dibentuk dari bahan-bahan yang diracik sendiri. Misalnya untuk warna putih, menggunakan cream cheese, hitam menggunakan Oreo, dan merah menggunakan red velvet crumble.

Resep Martabak Pokeball Bikin Pemburu Pokemon Jadi Laper
Resep Martabak Pokeball Bikin Pemburu Pokemon Jadi Laper


Bahan Martabak Pokemeon :

  • 250 gr tepung terigu
  • 1/2 bungkus ragi instan
  • 1 sendok makan gula pasir
  • 250 ml susu cair hangat
  • 2 butir telur, kocok lepas
  • 1/4 sendok teh vanili
  • 1/4 sendok teh baking powder


Taburan Martabak Pokemon :

  1. Cream cheese (Untuk Warna Putih)
  2. Oreo (Untuk Warna Hitam)
  3. Red velvet crumble (Untuk Warna Merah)


Cara membuat Martabak Pokemeon :

  1. Campur tepung terigu, ragi, dan gula, aduk rata.
  2. Masukkan susu cair hangat, aduk lagi hingga tercampur dengan rata.
  3. Tutup dengan plastik, diamkan selama 30-60 menit.
  4. Tambahkan telur, vanili, dan baking powder sambil diaduk dengan cara ditepuk-tepuk hingga rata, sisihkan.
  5. Siapkan cetakan martabak mini anti lengket, panaskan dengan api sedang.
  6. Bila cetakan telah panas, masukkan 1 sendok sayur pada tiap lubang cetakan, tutup.
  7. Jika martabak mini telah berlubang-lubang, buka tutup, taburi dengan gula pasir, cukup tipis-tipis saja. Tutup kembali.
  8. Setelah martabak matang, angkat martabak mini dari cetakan.
  9. Olesi dengan margarin selagi panas. Beri susu kental manis, taburi dengan taburan sesuai warna ala rumah pokemon, sajikan.
Continue reading

Cemilan Asyik dan Unik | Resep Semangka Goreng Gurih, Kriuk, Lembut dan Meledak Dimulut

Resep Dunia - Dari judulnya saja mungkin kita tidak percaya ya tapi ini benar ada lho. share resep kali ini di dapatkan dari vemale.com yang dikutip dari whataboutwatermelon.com memberikan resep makanan yang cukup unik, yaitu semangka goreng. Seperti yang Anda ketahui, buah semangka terkenal dengan kandungan airnya yang tinggi, tapi hal tersebut bukan tidak mungkin buah ini tidak bisa dijadikan makanan yang di goreng.

Resep Semangka Goreng Gurih
Resep Semangka Goreng Gurih


Untuk Anda yang ingin mencob membuatnya, Anda hanya cukup menyiapkan, buah semangka, minyk goreng, maizena, telur, tepung dan gula bubuk untuk garnis. Bahannya sedikit bukan? Jika sudah tersedia bahan-bahannya silahkan lihat detail bahan dan cara membuatnya di bawah ini.

Bahan:
  •     1 buah semangka tanpa biji
  •     3 cangkir minyak
  •     1/2 cangkir maizena
  •     2 putih telur, kocok
  •     2 sendok teh air
  •     3/4 cangkir tepung
  •     Gula bubuk untuk garnis

Cara membuat:
  1. Pertama, potong semangka tanpa biji hingga berbentuk persegi sekitar 2 cm.
  2. Setelah itu, panaskan minyak pada wajan cekung atau deep fryer.
  3. Lalu, kocok putih telur dengan tepung maizena dan air sampai tercampur rata. Masukkan potongan semangka dalam campuran ini.
  4. Gulingkan semangka pada tepung maizena sebelum memasukkannya pada penggorengan.
  5. Goreng hingga berwarna keemasan, angkat, tiriskan.
  6. Terakhir, taburi dengan gula bubuk sebelum disajikan. (hati-hati semangka dapat menjadi sangat panas karena kandungan airnya tinggi)
Continue reading

Minuman Segar | Resep Es Kopi Air Kelapa Nyess Ditenggorokan

Resep Dunia - Es kopi menjadi pilihan bagi kita yang ingin minuman menyegarkan sekaligus memberi energi. Di berbagai coffee shop, biasanya es kopi disajikan dengan campuran krim, gula, susu, atau cokelat.

Resep Es Kopi Air Kelapa Nyess Ditenggorokan
Resep Es Kopi Air Kelapa Nyess Ditenggorokan


Namun, Anda juga bisa menyajikan es kopi dengan sesuatu yang beda dari biasanya, yakni air kelapa. Berikut ini adalah resep minuman es kopi air kelapa seperti dilansir dari blog Gimmesomeoven.com pada Kamis (16/7/2015).

Sebelum membuat campuran kopi, Anda perlu membuat konsentrat kopi, yaitu ekstrak kopi tanpa ampas. Anda membutuhkan saringan kain dan biji kopi yang ditumbuk kasar untuk membuat.

Bahan konsentrat kopi:
  • 100 gram Biji kopi yang ditumbuk kasar
  • 400 mililiter air dingin

Cara membuat konsentrat kopi:
  1. Campurkan biji kopi tumbuk dan air dingin di mangkuk besar, aduk sampai tercampur rata. Tutup mangkuk dan simpan di kulkas selama 12-24 jam.
  2. Letakkan saringan kain di atas gelas besar, tuang campuran biji kopi di atas saringan, dan tunggu sampai semua cairan turun. Inilah Konsentrat kopi.


Bahan es kopi air kelapa:
  • 250 ml air kelapa (kemasan atau segar)
  • 100 -125 mililiter konsentrat kopi

Cara membuat es kopi air kelapa:
  1. Tuang air kelapa dan konsentrat kopi dalam gelas.
  2. Tambahkan es, dan kopi air kelapa siap disajikan. 

Selamat menikmati Es Kopi Air Kelapa Buatan Anda.....!!!
Continue reading

Senin, 01 Agustus 2016

Cemilan Unik | Resep dan Cara Membuat Manisan Kulit Jeruk 100% Manis

Resep Dunia - Jeruk adalah salah satu buah yang paling sering dijumpai di pasar buah dan di mana pun Anda berada. Harganya pun juga lumayan terjangkau, dan ketika sudah musim panen buah jeruk, harganya pasti lebih murah lagi. Nah, jika Anda kebetulan seorang penggemar jeruk, terutama jeruk mandarin yang berwarna kuning cerah itu, maka Anda jangan langsung membuang kulitnya.

 Resep dan Cara Membuat Manisan Kulit Jeruk 100% Manis
 Resep dan Cara Membuat Manisan Kulit Jeruk 100% Manis

Anda bisa berkreasi dengan memanfaatkan kulit buah jeruk dengan menjadikan kulitnya manisan atau permen manis yang bisa dibuat camilan. Seperti dikutip dari www.wikihow.com, yang menyarankan untuk membuat manisan kulit jeruk, berikut ini caranya

Bahan utama yang Anda butuhkan tentu saja adalah buah jeruk. Gunakan kulit jeruk mandarin atau jeruk keprok karena tidak terlalu pahit dan tebal. Bahan utama lain tentu saja adalah gula dan air untuk merebus.

Cara membuat:
  1. Jeruk mandarin dipotong menjadi 4 bagian. Kupas kulitnya dan pisahkan dari buah jeruk.
  2. Potong memanjang korek api setiap kulit jeruk yang sudah dipisahkan dari buahnya. Setelah itu cuci sebentar kulit jeruk.
  3. Tambahkan air hingga kulit terendam dan rebus jeruk dalam air mendidih. Setelah kurang lebih 15 menit, angkat dan tiriskan kulit, buang air rebusannya.
  4. Setelah itu campur air dan gula dengan perbandingan 3:1 dan rebus hingga mendidih. Masukkan kulit jeruk dan rebus dengan api kecil hingga 30-45 menit atau sampai kulit lunak namun jangan sampai hancur.
  5. Setelah ditiriskan dari air gula, gulung kulit jeruk ke dalam gula pasir dan pisahkan di suatu wadah atau nampah.
  6. Biarkan hingga benar-benar kering atau paling tidak semalam di udara terbuka.


Manisan kulit jeruk jadi deh. Namun Anda juga harus mengawasi dan menghindarkannya dari semut. Semoga artikel Resep dan Cara Membuat Manisan Kulit Jeruk 100% Manis ini dapat bermanfaat.

Selamat Mencoba, Semoga Bermanfaat...!!!
Continue reading

Olahan Tahu | Resep Tahu Gejrot Yang Nendang Dimulut

Tahu gejrot
Tahu gejrot 

Bahan :


  • 25 buah tahu sumedang siap pakai
  • 300 ml air
  • 60 ml kecap manis
  • 35 gr gula merah
  • 5 sendok makan air asam jawa
  • 8 butir bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 10 buah cabe rawit hijau ( atau sesuai selera )
  • garam secukupnya

Cara Membuat :


  1. Potong-potong tahu sumedang yang sudah siap pakai dengan ukuran sesuai selera
  2. Campur bawang merah, bawang putih, cabe rawit, garam dan gula merah dalam satu wadah ( cobek ) lalu diulek kasar
  3. Tuang air lalu tambahkan kecap manis dan air asam jawa kedalam bumbu yang diulek, aduk rata hingga menjadi kuah yang sedap
  4. Masukkan potongan tahu kedalam kuah yang sudah dibuat, aduk sampai semua tahu tercampur rata dengan kuah
  5. Tahu gejrot siap dihidangkan dan siap untuk dinikmati
Selamat Mencoba..
Continue reading

Minggu, 31 Juli 2016

Biskuit Goreng | Resep Oreo Goreng Kriuk Nyes

Oreo goreng kruiuk nyes
Oreo goreng kruiuk nyes

Bahan-bahan :


  • 12 buah oreo aneka rasa
  • 150 gram tepung terigu
  • 150 ml susu cair
  • 1 butir telur
  • 15 gram gula halus
  • minyak goreng secukupnya
  • gula halus atau aneka topping sesuai selera

Cara Membuat


  1. Campurkan terigu, susu cair, telur dan gula halus lalu aduk rata hingga adonan tidak ada gumpalan.
  2. Panaskan minyak, celupkan biskuit oreo ke dalam adonan tepung kemudian goreng hingga matang berwarna kuning kecoklatan. 
  3. Angkat dan tiriskan bisa memakai tisu sebagai alasnya supaya minyak menyerap.
  4. Tata dalam piring saji, taburi dengan gula halus atau sajikan selagi hangat dengan aneka topping sesuai selera.
Selamat Mencoba..
Continue reading