Sabtu, 06 Agustus 2016

Menu makan yang bikin pagi anda makin segar. Pecel khas jawa. silaahkaannnn di cekkkk!!

Bumbu pecel terbuat dari bahan kacang tanah yang diulek dengan bahan bumbu lainnya. Bumbu pecel ini jika kita simpan dalam lemari pendingin maka dapat bertahan selama berminggu-minggu bahkan hingga 1 bulan. Anda tinggal mencari bahan pecelnya saja ketika anda ingin membuat pecel, pecel biasanya terdiri dari sayur-sayuran seperti pepaya, daun pepaya, daun singkong dsb. Lalu bagaimana Cara Membuat Sambel Pecel yang lezat dan nikmat? Terlebih dahulu anda siapkan beberapa bahan yang dibutuhkan seperti dibawah ini.

Pecel khas jawa
pecel khas jawa


BAHAN DALAM CARA MEMBUAT SAMBEL PECEL :

• Kacang tanah beserta kulit arinya 1 kg
• Cabe merah keriting 150 gr
• Gula merah ½ kg
• Cabe rawit merah 10 butir
• Bawang putih 7 siung
• Daun jeruk purut 10 lmbr
• Kencur 6 buah
• Garam 3 sdm
• Air asam jawa 5 sdm
• Minyak 100 ml liter (untuk menumis bumbu)


CARA MEMBUAT SAMBEL PECEL SUPER NIKMAT :

1. Pertama-tama kacang tanah yang telah digoreng dan ditumbuk hingga halus menggunakan ulekan atau blender ditambahkan dengan gula merah, Ulek hingga halus dan tercampur rata.

2. Panaskan minyak untuk menumis bumbu, goreng cabe, kencur, bawang putih dan daun jeruk hingga layu dan matang. Jika sudah angkat kemudian haluskan.

3. Bumbu yang telah dihaluskan anda beri sedikit garam dan air asam jawa, masukkan kedalam wadah yang berisi kacang tanah tadi. Aduk hingga rata. Untuk mengaduknya anda bisa menggunakan tangan yang dibungkus dengan plastik agar tetap terjaga ke sterilannya. Cicipi, apakah rasa yang dihasilkan sudah sesuai selera jika belum anda dapat menambahkan bumbu yang kurang.

4. Langkah terakhir anda masukkan kedalam wadah yang tertutup dan simpan dalam lemari pendingin.
Previous Post
Next Post

0 komentar: